> Lanjutan Liga 1 BRI
bantenraya.co | SEMARANG
PSIS Semarang vs Bali United berlangsung dalam lanjutan Liga 1. Laskar Mahesa Jenar menang dengan skor 2-1.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
PSIS Semarang kontra Bali United digelar di Stadion Jatidiri, Sabtu (2/9) malam WIB. Kedua tim punya misi untuk menusuk ke papan atas.
PSIS Semarang unggul duluan lewat gol Carlos Fortes di menit ke-25 memanfaatkan sepak pojok. Walau sempat diprotes tim tamu, tapi bola tetap dinyatakan masuk.
PSIS menambah gol di babak kedua, kini giliran Paulo Gali yang catatkan namanya di papan skor pada menit ke-50. Tembakannya dari sudut sempit meluncur mulus.
Bali United perkecil ketertinggalan pada menit ke-69. Adalah Jefferson Assis, yang sukses menanduk bola.
Skor 2-1 tuntas sampai laga berakhir untuk kemenangan Laskar Mahesa Jenar. Hasil itu membawa mereka duduk di peringkat keempat Klasemen Liga 1 sementara dengan 18 poin, sementara Bali United di peringkat kelima dengan 17 poin.(*)
Penulis : dts
Editor : hmi