bantenraya.co | SERANG
Gubernur Banten Andra Soni menginstruksikan seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Provinsi Banten untuk berperan aktif dalam menyukseskan pelaksanaan mudik Lebaran Idul Fitri 1446 H.
Instruksi tersebut disampaikan dalam Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Dalam Rangka Pengamanan Idul Fitri 1446 H yang dipimpin Gubernur Andra Soni bersama Kapolda Banten Irjen Pol Suyudi Ario Seto. Rapat berlangsung di Pendopo Gubernur Banten, KP3B, Kota Serang, pada Kamis (13/3/2025).
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Dalam rapat tersebut, Gubernur Andra Soni menekankan pentingnya kesiapan infrastruktur, termasuk pemeliharaan jalan serta penyediaan toilet portable di delapan Buffer Zone yang telah ditentukan.
“Saya perintahkan kepada seluruh dinas terkait untuk memastikan ketersediaan toilet portable di Buffer Zone seperti PT SMI, PT Wilmar, dan titik lainnya. Hal ini penting demi kenyamanan pemudik,” ujar Andra Soni.
Selain itu, OPD terkait juga diminta meningkatkan koordinasi dalam pemenuhan kebutuhan fasilitas di Rest Area Km 68 dan Km 43 Tol Tangerang-Merak, yang akan dioptimalkan sebagai buffer zone bagi pemudik.
Jaminan Kelancaran dan Keamanan Mudik
Andra Soni meyakini bahwa dengan persiapan matang serta kolaborasi berbagai pihak, arus mudik tahun ini dapat berjalan lancar. Kebijakan pemerintah pusat seperti Work From Anywhere (WFA) dan libur sekolah lebih awal juga diharapkan dapat mengurangi kepadatan arus mudik.
Kapolda Banten Irjen Pol Suyudi Ario Seto menambahkan bahwa pengamanan terpadu akan dilakukan untuk memastikan keselamatan pemudik.
“Kesuksesan Operasi Ketupat tahun lalu harus dipertahankan dengan meningkatkan standar keselamatan di jalan tol, jalur arteri, pelabuhan penyeberangan, dan kawasan wisata,” ungkap Kapolda Banten.
Ia juga menyoroti beberapa tantangan yang perlu diatasi, seperti pelanggaran lalu lintas, pemudik yang berhenti di tepi jalan, serta pengawasan kendaraan tiga sumbu pasca penerapan Surat Keputusan Bersama (SKB).
“Kami akan memperketat pengawasan agar perjalanan mudik lebih aman dan lancar,” tutupnya.
Pemerintah Provinsi Banten berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik bagi pemudik agar perjalanan pulang ke kampung halaman dapat berjalan dengan nyaman dan selamat. (hed/FB/ris)