Terkait Pembangunan Jalan Sejajar KBT

Selasa, 30 April 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemprov DKI Lakukan Pendataan Lahan Warga Cakung

Kegiatan ini merupakan pendataan awal terhadap 22 bidang yang diajukan dalam daftar kepemilikan tanah yang terkena program pembangunan akses jalan sejajar KBT tersebut.

JAKARTA | Bantenraya.co 

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Untuk pembebasan lahan bagi pembangunan akses jalan sejajar Kanal Banjir Timur (KBT) di RT 07/RW 03 Kelurahan Ujung Menteng, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melakukan pendataan awal lahan warga.

Satu per satu rumah warga didatangi puluhan petugas gabungan untuk didata kepemilikan tanahnya. Tercatat, ada 22 bidang yang terkena pelebaran jalan.

Pendataan itu melibatkan unsur pengurus RT, RW, Lembaga Musyawarah Kelurahan (LMK) , kecamatan, Biro Pemerintahan Pemprov DKI, Satpol PP DKI, Dinas Bina Marga DKI Jakarta dan unsur terkait lainnya.

Koordinator Pengaduan Biro Pemerintahan DKI Jakarta Agus Saputra menyebutkan kegiatan ini merupakan pendataan awal terhadap 22 bidang yang diajukan dalam daftar kepemilikan tanah yang terkena program pembangunan akses jalan sejajar KBT tersebut.

Baca Juga :  Saat Aksi Pembubaran Ibadah, Polres Tangsel Tetapkan Empat Tersangka Kasus Kekerasan Mahasiswa

Pihaknya ingin memastikan kepemilikan tanahnya karena berdasarkan data yang ada, dari 22 bidang tanah, diklaim oleh dimiliki oleh 27 orang.

Sehingga, lanjut dia, perlu dicek kembali apakah ada penambahan orang yang memilikinya atau tidak.

“Pendataan ini kita targetkan rampung dalam satu hari. Nantinya dituangkan dalam daftar sementara yang akan kita undang dalam konsultasi publik di kantor kelurahan pada 7 Mei,” ujar Agus.

Sejauh ini tidak ada kendala dalam melakukan pendataan karena melibatkan personel gabungan didukung pengurus RT, RW dan LMK setempat.

Saat sosialisasi awal pada pekan lalu, kata Agus, pihaknya sudah membagikan formulir kepada warga pemilik bidang tanah.

“Hari ini formulir tersebut ditarik kembali untuk mengetahui siapa saja pemilik lahan yang akan dibebaskan,” katanya.

Baca Juga :  BI Buka Layanan Penukaran Uang Rupiah Di Banten, Sambut Ramadan Dan Idul Fitri 2025/1446H

Surat kepemilikan tanah akan diperiksa pada saat pelaksanaan pengadaan tanah oleh Kantor Pertanahan karena pihaknya hanya melakukan pendataan klaim kepemilikan saja oleh masyarakat.

Salah seorang warga RT 07/03 Ujung Menteng, Nona (64) mengatakan, pihaknya mendukung program DKI dalam pembangunan akses jalan.

Namun, dia berharap mendapatkan ganti rugi yang layak karena uangnya bisa digunakan untuk membeli rumah kembali.

Hal itu karena, tambahnya, rumah yang dihuninya saat ini baru dibangun setelah rumah sebelumnya juga terkena pembangunan KBT.

“Rumah awal yang dulu dibongkar karena terkena pembangunan KBT. Sekarang bikin rumah baru lagi, eh kena pembebasan lagi untuk pelebaran jalan KBT. Harapannya nanti dibayar sesuai harga pasaran agar bisa membangun kembali rumah di tempat lain,” ujarnya.(JR)

Berita Terkait

Program Poliran, Gubernur Banten Andra Soni: Kerjasama Kurangi Pengangguran dan Tingkatkan Ketahanan Pangan
Skak! Wakil Gubernur Banten A Dimyati Natakusumah Adu Ketangkasan Bermain Catur
BI Buka Layanan Penukaran Uang Rupiah Di Banten, Sambut Ramadan Dan Idul Fitri 2025/1446H
Mathla’ul Anwar Luncurkan BRIMA
Pasar Tambak Indah Digembok. Dadang : Tidak Ada Tindakan Premanisme
Kisruh Pembakaran Kandang Ayam, Masyarakat Jangan Terprovokasi
Mobil Grandong BBM Ilegal, Diduga Curi Solar Bersubsidi di SPBU Cikande
Suami Istri Pengedar Pil Koplo Dicokok Polisi di Hotel
Berita ini 19 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 20 Maret 2025 - 12:40 WIB

Program Poliran, Gubernur Banten Andra Soni: Kerjasama Kurangi Pengangguran dan Tingkatkan Ketahanan Pangan

Kamis, 20 Maret 2025 - 12:37 WIB

Skak! Wakil Gubernur Banten A Dimyati Natakusumah Adu Ketangkasan Bermain Catur

Jumat, 7 Maret 2025 - 14:48 WIB

BI Buka Layanan Penukaran Uang Rupiah Di Banten, Sambut Ramadan Dan Idul Fitri 2025/1446H

Sabtu, 22 Februari 2025 - 19:30 WIB

Mathla’ul Anwar Luncurkan BRIMA

Rabu, 12 Februari 2025 - 16:03 WIB

Pasar Tambak Indah Digembok. Dadang : Tidak Ada Tindakan Premanisme

Berita Terbaru

Kesehatan

Kasus TBC di Kota Serang Meningkat, Dinkes Imbau Warga Waspada

Jumat, 21 Mar 2025 - 11:39 WIB

Trend Seleb

Kimberly Ryder Jalani Ramadan dengan Penuh Syukur

Jumat, 21 Mar 2025 - 11:35 WIB

Pandeglang

HMI-MPO Komisariat Banten Raya Gelar Aksi Berbagi Takjil

Jumat, 21 Mar 2025 - 11:31 WIB